TIM ETHNIC BAND DAN TIM KARATE SIAP MEMERIAHKAN TRYOUT MANDIRI 2020


TIM ETHNIC BAND DAN TIM KARATE SIAP MEMERIAHKAN TRYOUT MANDIRI 2020



Sidoarjo(22/01/2020), Tim ekstrakulikuler Ethnic Band (Band Gamelan) dan Tim Ekstrakulikuler Karate siap ikut memeriahkan acara TryOut Mandiri 2020 yang akan dilaksanakan pada sekitar pertengahan bulan februari 2020. Acara Try Out Mandiri 2020 diprediksi akan di ikuti oleh banyak siswa dari SD / MI seluruh kabupaten Sidoarjo.
 Acara yang selalu menjadi agenda Tahunan SMP PGRI 9 SIDOARJO ini selalu berhasil menarik perhatian para peserta Try Out, karena dalam setiap pelaksanaan Try Out selain ada penampilan dari berbagai macam ekstrakulikuler, juga selalu dibagikan berbagai macam Doorprize dan Hadiah bagi peserta yang beruntung.

"Tim Karate SMP PGRI 9 Sidoarjo siap menampilkan yang terbaik",ujar Suroso. Bapak yang bertubuh tambun tersebut adalah pelatih dari tim karate di SMP PGRI 9 SIDOARJO. Beliau telah bertahun tahun menggeluti dunia karate dan meraih prestasi di bidang karate. Beliau juga selalu bersemangat dalam melatih anak - anak guna persiapa lomba maupun pentas. "Karate bukan untuk gaya-gayaan apalagi untuk mencari musuh, karate adalah untuk menambah persaudaraan dan meraih prestasi" kata Suroso.

Begitu juga persiapan dari tim Ethnic Band yang giat berlatih agar bisa menampilkan sebuah sajian yang baik. Ethnic Band berencana menampillkan dua hingga empat buah lagu untuk menghibur
 seluruh peserta Try Out yang hadir. "Didalam Ehtnic Band kita belajar musik modern dan musik tradisi",ujar dwi. Dwi adalah pelatih ethnic band yang mana memiliki banyak prestasi di bidang musik tradisi maupun musik modern. Menurutnya kita perlu mengasah dan meningkatkan kemampuan bermusik yang semakin hari semakin maju, namun kita juga jangann meninggalkan musik tradisi sebagai bentuk pelestarian budaya bangsa."musik modern dan musik tradisional akan terasa indah jika dikolaborasikan",tuturnya.


Didalam ethnic band juga terdapat siswa - siswa yang berprestasi dan memiliki kemampuan bermusik yang cukup baik sehingga dapat dikolaborasikan dengan berbagai macam alat musik tradisional.